www.kudusmu.id – Kudus, 17 Maret tim pandu HW SD Muhammadiyah Birrul Walidain Kudus, mengikuti lomba pandu beraksi yang ke 4. Pada lomba kali ini di ikuti dari Sekarisidenan pati. Tim pandu HW sd Muhammadiyah Birrul Walidain yang bejumlah 19 siswa, yang sudah diseleksi oleh pembina dan pelatih HW.
Dalam proses latihan yang begitu singkat hanya 4 hari saja, dari 4 materi yang dilombakan. Yaitu, lomba tali-temali, lomba semaphore, lomba vokal grup dan lomba PBB. Bahkan anak2 merelakan pulang sore dari teman-temanya. Walau begitu tidak membuat patah semangat dalam latihan.
Pada saat perlombaan berlangsung diikuti dari 12 seklohan SD/MI Sekarisidenan Pati. Dimana dalam lomba ini ada dua sekolahan di luar Kudus, yaitu SD Muhammadiyah Kriyan Jepara dan SD muhammadiyah Mblimbing Rejo. Ini tidak menjadikan tim pandu HW SD Muhammadiyah Birrul Walidain menjadi kendor, melainkan menambah semangat jiwa kompetisi untuk menjadi yang terbaik. Setelah upacara pembukaan selesaia semua peserta lomba menempatakan diri, diruangan yang sudah disiapkan oleh panitia.
Untuk lomba tali-temali yang di wakili ananda rizki, pandu, dan rafiu menyelsaikan perlombaan dengan cekatan menyelasikan enam simpul yang diikatkan di emapt tongkat yang berbeda, sedangkan lomba semaphore yang diwakili oleh ananda lala, salasa, dan zidny jug berhasil menyelsaikan lomba dan bahkan sampai masuk babak emapat besar, tetapi sayang di babak empat besar belum beruntung untuk memperoleh juara. Di tempat yang lain lagi-lagi yang di wakili oleh srikandi yaitu ananda sabil, keisya, dan tisya untuk lomba vokal grup, mereka menanmpilkan yang terbaik. Untuk lomba pbb bisa dikatakan lomba yang paling favorit dari lomba-lomba lainya, karena dari setipa peserta dituntut untuk,menampilkan kreativitas dalam yel-yel dan ketegasan dalam gerakan PBB. Lomba PBB ini diwakili oleh ananda zaki, selaku ketua regu, ananda reifan, reynald, riza, zidan, jevi, rakha, raihan, wawa, dan athaya.
Tibalah uapacara penutupan LBP, sekaligus pengumuman para juara dari empat kategori lomba. Wajah-wajah tegang terlihat dari tim pandu HW SD Muhammadiyah Birrul Walidain Kudus, dan alhamdulillah tim pandu HW SD muhammadiyah Birrul Walidain Kudus memperoleh 2 juara yaitu, juara 1 lomba PBB dan lomba vokal grup.
Setelah mendengar pengumuman tersebut tim pandu HW merasa senang, gembira dan bahagia karena mendapatkan juara 1 lomba PBB dan vokal grup. Pencapaian prestasi ini tidak lepas dari peran pelatih dan pembina yang dengan sabar dan penuh rasa tanggung jawab dalam melatih.
Pencapaian ini sama dengan LPB tahun 2016 yanga lalu yang mana tim pandu HW SD Muhammdiyah Birrul Walidain Kudus, juga memperoleh 2 juara yang sama, yaitu lomba PBB dan vokal grup. (hw sd bw)