SD Muhammadiyah Gribig Memborong 5 Piala FLS2N Tingkat Kecamatan Gebog

0
1918
Lomba FLS2N Kecamatan Gebog

muhkudus.id – Potensi siswa-siswi SD Muhammadiyah Gribig tidak hanya unggul dalam bidang akademik saja. Namun dalam bidang non akademik juga patut diacungi jempol. Setelah bulan Maret kemarin, SD Muhammadiyah Gribig telah menjadi juara I dalam LCC tingkat kecamatan, sekarang para siswa berhasil memborong 5 piala dalam FLS2N (Festival Lomba Seni Siswa Nasional) tahun 2017 di tingkat Kecamatan Gebog. Lomba ini diadakan di UPT Kecamatan Gebog dari tanggal 29 Maret dan 1 April 2017.

Kejuaraan yang didapatkan di antaranya, juara I Lomba Kriya Anyam oleh Naima Salimatul Afidah, juara I Lomba Membatik oleh Mardliyatur Rizqia, juara I Lomba Pianika oleh Fizania Khoirotuz Z., juara I Lomba MTQ oleh Khilmi Bahrul Rozaq dan juara III Lomba Solo Song oleh Dea Solihatun Ni’mah. Siswa-siswi yang memperoleh juara I nantinya akan maju pada tingkat kabupaten di Bulan Mei mendatang.

Tentu saja hal ini menjadi prestasi yang membanggakan bagi para pembina lomba dan Kasda SD Muhammadiyah Gribig sendiri. “Anak-anak memang luar biasa. Meskipun berlatihnya sebentar, namun semangat mereka untuk bisa sangatlah tinggi. Dan alhamdulillah inilah hasil terbaik dari kerja keras mereka”. Begitulah yang dikatakan oleh Siti Qomariyah (Pembina MTQ).

“Bakat-bakat dari para siswa memang perlu digali dan dikembangkan. Karena setiap anak pasti memiliki bakat yang berbeda-beda. Saya sangat bersyukur dengan prestasi yang telah diraih oleh anak-anak kami ini”, kata Noor Farida A. (Kasda SD Muhammadiyah Gribig).

Prestasi yang diraih secara berturut-turut ini merupakan kerja keras yang dilakukan tidak hanya dari para siswa, tapi juga dari para guru. Para guru dengan sabar dan giat  melatih para siswa sehingga mampu memberikan hasil yang terbaik.

Semua warga SD Muhammadiyah Gribig tentu berharap para siswa berprestasi ini dapat mengukir prestasi pada FLS2N tingkat kabupaten. Setelah kemenangan ini, para siswa harus lebih giat berlatih lagi untuk tetap mengharumkan nama SD Muhammadiyah Gribig. ( rizki noor hidayah / mpi kudus ).

Facebook Comments